Cara Mengetahui Spesifikasi Hardware Komputer

Sebuah komputer terdiri dari banyak perangkat keras atau hardware. Masing-masing hardware memiliki spesifikasi dan fungsinya sendiri. Hardware komputer terdiri atas hardware internal seperti Memory, VGA card, processor, Hard disk, dan sebagainya. Selain itu ada juga hardware eksternal seperti modem, printer, speaker, scanner, dan lainnya.

Seperti yang sudah disampaikan di atas, masing-masing hardware komputer memiliki spesifikasinya sendiri.
Spesifikasi adalah perincian, jadi spesifikasi hardware komputer adalah perincian dari hardware komputer yang berupa merk, type, kapasitas, kecepatan, dan sebagainya.

Bagaimana cara melihat spesifikasi hardware komputer ?
Mudah sekali untuk melihat spesifikasi hardware dari sebuah komputer. Terdapat 3 cara untuk melihat atau membaca spesifikasi hardware komputer, diantaranya :

1. Dokumen Tertempel.
Setiap produsen hardware komputer menempelkan sebuah stiker yang menginformasikan spesifikasi dari hardware itu sendiri. Anda dapat menemukan stiker atau dokumen Tertempel tersebut pada memory, hard disk, processor, Mainboard, dan sebagainya.

2. Program aplikasi.
Selain dengan melihat atau membaca spesifikasi hardware dari dokumen yang tertempel pada hardware komputer, Anda juga dapat menggunakan bantuan program aplikasi untuk mengetahui spesifikasi hardware komputer Anda secara lengkap. Program aplikasi yang dapat membaca spesifikasi hardware seperti dxdiag, CPU-Z, dan sebagainya.

Cara Mengetahui Spesifikasi Hardware Komputer


3. Manual Book.
Cara terakhir untuk mengetahui spesifikasi dari hardware komputer adalah dengan membaca manual book atau buku manual dari hardware. Ketika Anda membeli komputer baru pasti juga disertakan sebuah buku manual yang berisi spesifikasi komputer yang Anda beli tersebut.

Itulah 3 cara yang dapat Anda lakukan untuk mengetahui spesifikasi dari sebuah hardware komputer. Semoga Cara Mengetahui Spesifikasi Hardware Komputer dapat membantu Anda mengetahui spesifikasi komputer Anda.
Load disqus comments

0 komentar