Flash disk sudah jadi barang wajib yang harus pengguna komputer miliki. Bahkan tak hanya cukup punya 1 buah flash disk, kadang kala pengguna komputer membutuhkan flash disk lebih dari 1.
Kenapa flash disk begitu penting ?
Karena dengan hanya membawa flash disk seukuran korek api gas, orang dapat membawa data-data penting seperti data kantor, data kuliah ke manapun, serta dapat mengaksesnya dimanapun selama ada perangkat komputer ataupun ponsel pintar.
Melihat begitu pentingnya manfaat flash disk, semakin banyak bermunculan produsen flash disk dengan kualitas yang terbaik sampai produsen flash disk kualitas rendah atau flash disk rekondisi.
Sebagai pengguna flash disk, sudah barang tentu sobat semua ingin flash disknya awet dan jauh dari kemungkinan kerusakan bukan ?
Tentu iya, karena flash disk menyimpan banyak data penting, bahkan banyak yang lebih memilih kehilangan flash disk dari pada kehilangan data-data pentingnya yang tersimpan di flash disk.
Nah, untuk menghindari kerusakan pada flash disk, ada beberapa hal yang dapat sobat lakukan.
1. Belilah flash disk original, bukan flash disk rekondisi.
Jangan mau tergiur oleh harga flash disk berkapasitas besar namun dijual dengan harga yang teramat murah. Anda dapat mencurigai flash disk tersebut adalah flash disk rekondisi atau flash disk daur ulang. Tentu saja flash disk rekondisi memiliki kualitas yang rendah dan berumur pendek.
2. Pasang antivirus up to date di komputer.
Untuk menghindari flash disk sobat terinfeksi virus, sobat dapat menginstall sebuah antivirus dan melakukan update secara berkala.
3. Jangan sembarangan menancapkan flash disk.
Jangan pernah sembarangan menancapkan flash disk di sembarang komputer. Jika sobat terpaksa menancapkan flash disk di komputer teman sobat, Pastikan komputer tersebut benar-benar tidak ada virus.
Ada baiknya sobat melakukan scan terlebih dahulu
4. Perlakukan flash disk dengan baik
Gunakan dan perlakukan flash disk dengan baik, jika sobat selesai menggunakan flash disk, cobalah untuk mengeject flash disk tersebut sebelum dicabut dari port usb.
0 komentar