Cara kalibrasi baterai laptop

Apakah anda pernah menjumpai icon baterai laptop yang muncul tanda silang ?
Ada beberapa kemungkinan penyebab munculnya icon tersebut :
  1. Baterai anda rusak, dan sudah saatnya diganti.
  2. Kesalahan windows 7 dalam mendeteksi kerusakan baterai. Hal tersebut sudah dikonfirmasi oleh pihak microsoft melalui website microsoft.
  3. Baterai laptop anda tidak terpasang, anda hanya menggunakan daya listrik.
Jangan buru-buru anda membeli baterai laptop baru, baterai laptop baru original harganya di atas Rp. 500.000,- . Ada baiknya anda mengikuti tips dari saya.
Berikut ini cara mengatasi peringatan "Consider Replacing Your Battery" pada baterai laptop anda.
consider replacing your battery
  • Charge baterai laptop anda sampai full (100%).
  • Restart laptop anda dan segera masuk safe mode. Caranya Restart laptop anda, kemudian sebelum masuk ke windows segera tekan tombol F8 pada keyboard. 
    consider replacing your battery
    Pilih pilihan Safe mode 
Setelah anda menekan tombol F8, akan muncul tampilan layar seperti gambar di atas.
Pilih Safe Mode.
  • Tunggu system meload system safe mode. Setelai proses loading selesai anda seharusnya berada di safe mode.
    cara mengatasi consider replacing your battery
    Tampilan safe mode
  • Setelah anda berada di safe mode, cabut charger anda.
  • Tunggu sampai laptop mati sendiri karena kehabisan baterai.
  • Setelah laptop mati, pasang kembali charger laptop anda.
  • Penting !!! : Jangan langsung nyalakan laptop anda, tunggu beberapa saat sampai baterai laptop anda full. Jika lampu indikator baterai berwarna hijau berarti baterai sudah full.
  • Pastikan bahwa baterai telah terisi full. Nyalakan kembali laptop anda.
  • Seharusnya baterai laptop anda sudah normal kembali.
  • Jika belum berhasil ulangi langkah-langkah diatas lagi.
  • Jika sudah beberapa langkah di atas anda ulangi namun belum berhasil. Ada kemungkinan baterai anda sudah rusak. 
Note : 
Cara tersebut sudah saya praktekkan di beberapa laptop dengan kondisi baterai silang, dan hasilnya 90% berhasil.
Semoga anda berhasil mengatasi permasalahan "Consider Replacing Your Battery".
Load disqus comments

0 komentar